Pages

Hadir di Cirebon Jaringan 4G LTE Smartfren Lewati 10 Mbps

Rabu, 09 September 2015

Hadir di di Cirebon Jaringan 4G LTE Smarfren Lewati 10 Mbps
Acara Result Present Network Drive Test - Foto : Padudadi.com
PaduDadi.com - Untuk memanjakan pelanggan setianya PT. SmartfrenTelecom Tbk meluncurkan layanan terbaru berupa 4G LTE, Bertempat di Hotel Swiss Bell blogger cirebon dan awak media memulai rangkaian kegiatan Network Drive Test pada Rabu (9/9/15).

Network test drive dilakukan dengan mengelilingi kota Cirebon. Meliputi Jalan Utama Cirebon diantaranya  Cipto Mangunkusumo, Jalan Kesambi, Jalan Tentara Pelajar, Wahidin, Jalan Lemahwungkuk, Jalan Siliwangi, Jalan Karanggetas, Jalan Pekalipan, Jalan Benteng, Jalan Tuparev, hingga Jalan Brigjend Darsono.

Hadir di Cirebon Jaringan 4G LTE Smartfren Lewati 10 Mbps
Dengan menggunakan aplikasi ookla speedtest yang diambil di Hotel Swissbell Hotel kecepatan 4G LTE Smartfren ini menunjukan download 10,28 Mbps dan untuk mengupload 2,90 Mbps.

Selama di perjalanan kami mencoba untuk melakukan video call dengan Munir Syahada Prabowo selaku Vice President Network Smartfren, dari hasil video call ini terbukti untuk melakukan video call lancar tanpa ada hambatan.

Selama di perjalanan menguji jaringan 4G LTE Smartfren di jalan yang ada di cirebon santosa dari blogger cirebon mencoba mengupload video ke youtube yang berdurasi 1 menit dan selesai tidak kurang dari 3 menit video sesesai di upload.

Dari hasil Network Drive test yang diselenggarakan kemarin Untuk menonton video dari youtube lancar tanpa adanya buffer, lancar seperti menonton tv yang ada dirumah. Untuk proses upload maupun dowload maupun membuka video melalui youtube sudah terbukti lancar, apa lagi untuk membuka sosial media, email, membuka berita online, pasti lancar tidak ada hambatan.

Ditempat Berbeda Munir Syahda Prabowo mengatakan : "walau lewat 4G LTE, Smartfren juga bisa memberi kecepatan, yang lebih penting adalah bagaimana kecepatan itu bisa dimanfaatkan dengan baik. “4G mempunyai kelebihan yang bagus dalam bidang video, maka konten-konten video it’s very best. Lalu ukurannya apa kalau begitu, apakah cepatnya, belum tentu, tapi nyamannya. Apakah ketika kita menonton video Youtube ada buffer, berhenti-berhenti, berapa kali macet, itulah yang menjadi ukurannya,”

Hingga saat ini 696 BTS jaringan smartfren 4G LTE advanced telah melayani di 19 kota, di Jawa Barat, seperti Cirebon, Indramayu, Sukabumi, Bandung, Sumedang, Majalengka, Subang, Ciamis, Purwakarta, Kuningan, Cianjur, Garut, Tasikmalaya, Subang, Majalengka, dan lain sebagainya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Most Reading